Deretan Herbal untuk Asam Lambung yang Mudah Ditemukan di Rumah

Kesehatan104 views

Asam lambung merupakan kondisi yang menyebabkan rasa nyeri di bagian ulu hati hingga ke tenggorokan. Kondisi ini dapat terjadi karena beberapa penyebab mulai dari mengkonsumsi makanan yang asam, berlemak, dan pedas, dan juga berbagai hal lainnya yang menyebabkan asam lambung naik. Untuk mengatasi asam lambung yang dirasakan ada banyak cara yang dapat dilakukan. Salah satunya bisa menggunakan bahan herbal yang mudah ditemukan di rumah. Adapun untuk beberapa bahan herbal yang bisa dimanfaatkan sebagai obat asam lambung alami adalah:

  • Temulawak

Bahan alami pertama yang dapat ditemukan di rumah dan mempunyai manfaat untuk mengatasi asam lambung naik adalah temulawak. Bahan ini mempunyai manfaat untuk banyak kesehatan, termasuk juga untuk tahan herbal mengobati maag. Rimpang dari temulawak mempunyai banyak kandungan bahan yang bermanfaat seperti kurkumin, pati, minyak asiri, selulosa, dan juga mineral. Seperti misalnya bahan selulosa yang ada di temulawak mempunyai kandungan yang bermanfaat untuk membantu proses pencernaan. Selain itu, bahan ini juga mempunyai kandungan flavonoid dan kurkumin. Dimana keduanya mempunyai manfaat untuk membantu melindungi mukosa atau dinding lambung. Cara untuk mendapatkan manfaat temulawak juga sangat mudah. Anda bisa membuatnya sebagai minuman yang dicampurkan dengan bahan lainnya seperti kencur, lengkuas, kapulaga, dan gula aren secukupnya.

  • Mentimun

Bagi yang mengalami asam lambung naik juga dapat memanfaatkan bahan makanan yang mudah ditemukan seperti mentimun. Bahan ini biasanya digunakan sebagai pelengkap makanan atau menjadi lalapan. Mentimun juga dapat digunakan untuk dibuat minuman segar yang bisa mendapatkan manfaat untuk meredakan asam lambung. Hal tersebut karena mentimun sebagai obat herbal untuk asam lambung mempunyai kandungan vitamin dan mineral. Di dalam mentimun mempunyai kandungan vitamin B, vitamin C, cucurbaticin, karoten, asam amino, enzim pencernaan, fosfor, dan masih banyak lainnya. Anda bisa memanfaatkan buah mentimun yang bisa untuk membantu meredakan asam lambung yang sedang kambuh.

  • Kunyit

Bahan alami selanjutnya dan juga merupakan bahan dapur yang mudah ditemukan untuk pengobatan asam lambung adalah kunyit. Rempah ini bisa dimanfaatkan untuk banyak hal seperti untuk kecantikan, bumbu masakan, dan juga kesehatan. Kunyit bisa dikonsumsi sebagai jamu yang mempunyai manfaat efektif untuk meredakan asam lambung yang diderita. Adapun untuk memanfaatkannya juga sangat mudah. Anda hanya perlu untuk menumbuk kunyit kering menjadi bubuk. Kemudian bisa untuk menyeduh bubuk kunyit tersebut menggunakan air hangat.

  • Pepaya

Bahan selanjutnya yang dapat digunakan untuk mengatasi asam lambung yang ditemukan di rumah adalah pepaya. Buah ini mudah ditemukan dan mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan. Dimana buah pepaya mempunyai serat yang bagus sehingga akan membantu pencernaan lebih lancar. Selain untuk pencernaan, pepaya juga bermanfaat untuk obat herbal asam lambung. Hal tersebut karena pepaya mempunyai kandungan enzim papain yang bermanfaat untuk meredakan gejala asam lambung yang dirasakan. Sehingga bagi yang mengalami asam lambung naik bisa dibantu meredakan gejalanya dengan memanfaatkan buah pepaya.

  • Temu putih

Bahan herbal untuk asam lambung yang bisa ditemukan di rumah adalah temu putih. Bahan ini juga mempunyai manfaat untuk meredakan asam lambung yang diderita. Dimana untuk membuatnya juga sangat mudah yaitu cukup dengan menggunakan rimpang temu putih tujuh keping atau secukupnya. Cuci bersih temu putih yang sudah disediakan dan kemudian cukup dengan menyeduhnya menggunakan air mendidih.